Menu

Ibrahimovic Galang Dana Bantu Italia Perangi Virus Corona, Target 1 Juta Euro Terkumpul

Riki Ariyanto 19 Mar 2020, 04:16
Ibrahimovic membuka penggalangan dana untuk membantu pihak Italia memerangi virus corona (foto/int)
Ibrahimovic membuka penggalangan dana untuk membantu pihak Italia memerangi virus corona (foto/int)

RIAU24.COM - Kamis 19 Maret 2020, Pemain AC Milan, Zlatan Ibrahimovic tergerak hatinya untuk menggalang dana untuk membantu pihak Italia 'perang' lawan virus corona. Ibrahimovic menggalang dana lewat media sosialnya.

Dilansir dari Detiksport, Ibrahimovic mengumumkan pengumpulan dana di situs gofundme. Nantinya Ibrahimovic ingin memberikan dana tersebut ke Humanitas Hospital, sebuah rumah sakit di Milan, Italia yang bergerak di bidang penelitian medis.

zxc1

Zlatan Ibrahimovic mengajak siapa saja yang ingin menyumbang. Ibrahimovic juga berpesan ke sesama atlet olahraga agar bisa menyisihkan penghasilannya demi menolong para petugas medis yang telah bekerja siang dan malam merawat korban pasien virus corona atau covid-19.

"Italia telah memberiku banyak hal, dan di momen ini, aku ingin memberikan lebih kepada negara yang kucintai ini. Aku memutuskan untuk menggalang dana untuk Humanitas Hospitals dan menyebarkan pesan ini lebih luas lagi," sebut Ibrahimovic di akun instagramnya, Rabu (18/3/2020).

zxc2

"Ini adalah masalah serius, dan kita semua perlu melakukan langkah nyata, tak sekedar membuat video. Aku mengandalkan kedermawanan rekan-rekan seprofesi, seluruh atlet profesional, dan mereka yang ingin memberi donasi, baik besar ataupun kecil, untuk mengalahkan virus ini," kata Zlatan Ibrahimovic kemudian.

"Bersama, kita bisa menolong banyak rumah sakit, para dokter, dan para perawat yang senantiasa bekerja setiap hari untuk menolong orang lain. Hari ini, kitalah yang bersorak sorai mendukung mereka!" ajak Ibrahimovic.

Pantauan dari situs yang diberikan Ibrahimovic itu, dirinya menargetkan 1 juta Euro bisa terkumpulkan. Sejauh ini, setelah dua jam pengumuman dari Ibrahimovic,123 ribu Euro berhasil dikumpulkan. (Riki)