Menu

Kisah Kartini SKM Rela Berhenti PNS Untuk Menjadi Pengusaha, Agar Bisa Menolong Banyak Orang

Riki Ariyanto 21 Apr 2020, 18:24
Kartini SKM sosok inspiratif rela meninggalkan PNS demi menjadi pengusaha supaya bisa memberi manfaat ke orang banyak (foto/ist)
Kartini SKM sosok inspiratif rela meninggalkan PNS demi menjadi pengusaha supaya bisa memberi manfaat ke orang banyak (foto/ist)

Langkah pertama Kartini usai berhenti dari PNS, yaitu mengembangkan klinik bersalinnya menjadi RS Bersalin. Langkah berani yang diambil Kartini SKM, dianggap rekan-rekannya sesuatu yang tak biasa. Hal itu pula sebenarnya menjadi beban tersendiri bagi Kartini. Bagaimana jika usaha yang dirintisnya kemudian gagal?

Namun Kartini SKM langsung menepis segala pikiran negatif. Jika pun gagal berbisnis, itu hal biasa. Toh, ada banyak pengusaha sukses yang dulunya pernah gagal, tapi kini menjadi orang tersukses.

Tentu saja Kartini menyadari dirinya mesti gigih dan semangat pantang surut ke belakang. Sebab usaha tak akan mengkhianati hasil. Akhirnya berkat tekad kuat dan gigih, Kartini SKM sukses mengangkat kelas kliniknya menjadi Rumah Sakit Bersalin Annisa. Rumah sakit itulah kini berdiri di Jalan Garuda, Pekanbaru dan berkembang menjadi RSIA Annisa.

Dalam prolog bukunya "Tersesat di Jalan yang Benar" Kartini menulis pengalaman hidupnya dalam proses merintis sebuah bisnis penuh lika-liku. "Bisnis dengan merintis sendiri dari nol adalah pilihan hidup saya. Hambatan, halangan dan tantangan tentu ada. Tapi saya tak berhenti belajar, sampai saya sadar, apa yang saya lakukan ini, benar,” sebut Kartini dalam bukunya.

Kartini SKM membagi rahasia kesuksesannya. Yaitu jangan pernah berhenti belajar. Belajar yang paling efektif yakni belajar dari pengalaman orang lain. Mustahil mimpi dan cita-cita besar bisa dicapai jika tidak mau berproses. Dan harus mau terus belajar.

Halaman: 123Lihat Semua