Menu

Wow, di Tempat Ini Ada Pagar Kejujuran, Setiap Orang Boleh Ambil Satu Amplop Berisi Uang Hadiah Lebaran

Satria Utama 25 May 2020, 16:54
Trisnadi Marjan, mantan lurah Desa Kureksari, Sidoarjo, mencantolkan aplop di pagar rumahnya untuk diambil warga.Foto/SINDO MEDIA
Trisnadi Marjan, mantan lurah Desa Kureksari, Sidoarjo, mencantolkan aplop di pagar rumahnya untuk diambil warga.Foto/SINDO MEDIA

RIAU24.COM -  Pandemi corona membuat sejumlah kebiasaan di hari raya Idul Fitri tak dapat dilakukan seperti biasanya. Salah satunya acara open house dan silaturahmi dari rumah ke rumah. 

Kondisi ini tak membuat Trisnadi Marjan, mantan lurah Desa Kureksari, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, ikut meniadakan sama sekali kegiatan silaturahmi tersebut. Ia punya cara unik merayakan Lebaran di tengah pandemi Corona (COVID-19). 

Mantan lurah idaman yang begitu melekat di hati warga itu, tetap menjalankan protokol kemanan Covid-29 dengan tidak bersalaman dengan warga yang mendatangi rumahnya.

Dia berdiri di balik pagar rumahnya sambil menebar senyum, kepada warga yang datang. Meski tidak mau bersalaman, namun warga justru gembira pulang dari rumah sang mantan lurah.

Pasalnya, Trisnadi Marjan memasang spanduk di pagar bertuliskan "Pagar Kejujuran, Satu Orang Satu Amplop", tepat di tengah pagar rumahnya. Ratusan amplop berisi uang dicantolkan berjejer rapi di pagar. "Amplop itu bebas diambil siapapun, satu orang satu amplop," katanya.

Trisnadi mengatakan, biasanya setiap lebaran keluarganya selalu menggelar open house. Namun karena saat ini sedang ada pagebluk wabah Corona, pihaknya tidak menggelar open house. Tapi ia punya cara tersendiri untuk tetap menjaga silaturrahmi dan berbagi kebahagiaan pada warga, terutama anak-anak di desa tersebut.

Halaman: 12Lihat Semua