Menu

Hati-hati! Bukannya Bikin Sehat, Apel Jenis Ini Malah Bisa Bikin Yang Memakannya Sekarat

Satria Utama 11 Jun 2020, 08:51
Apel paling berbahaya di dunia bernama Machineel terasa manis, namun bisa menimbulkan sensasi terbakar di tenggorokan dan mulut. ( iStockphoto/sorsillo)
Apel paling berbahaya di dunia bernama Machineel terasa manis, namun bisa menimbulkan sensasi terbakar di tenggorokan dan mulut. ( iStockphoto/sorsillo)

RIAU24.COM -  Apel merupakan jenis buah yang sangat populer di dunia. Selain rasanya yang manis, kandungan vitaminnya yang tinggi membuat buah ini kerap jadi santapan akrab masyarakat. Bahkan tak hanya di makan langsung, apel juga diolah menjadi berbagai produk makanan yang lezat.

Namun ternyata, tak semua apel baik untuk kesehatan. Pohon apel Machineel yang ditemukan di sepanjang pantai dan hutan bakau yang membentang dari Florida ke Karibia, Amerika Tengah dan Selatan dikategorikan sebagai pohon apel paling berbahaya di dunia.

zxc

Lebih lanjut masyarakat meyakini bahwa jika seseorang menggigit apel Machineel, rasa manisnya akan dengan cepat terasa menyakitkan, menimbulkan sensasi terbakar, dan pembengkakan hebat di tenggorokan.

Seperti dikutip CNN Indonesia dari Science How Stuff Works, tidak hanya menyerang tenggorokan, area di sekitar mulut muncul peradangan dan melepuh serta bisa terjadi masalah pencernaan yang cukup parah.

Dampak pohon apel Machineel tidak hanya merang bagian dalam tubuh manusia, seseorang yang tidak sengaja menyentuh daunnya, maka kulit akan melepuh. Lalu jika ada orang tengah membakar kayu pohon ini dan mata terpapar asap, kemungkinan besar orang tersebut akan mengalami kebutaan sementara.

Halaman: 12Lihat Semua