Menu

FIA Unilak Gandeng BPDASHL KLHK Dampingi Masyarakat Bentuk Kebun Bibit Desa

Siswandi 12 Jun 2020, 17:00
Suasana pembentukan KBD yang ditaja FIA Unilak. Foto: ist
Suasana pembentukan KBD yang ditaja FIA Unilak. Foto: ist

Dalam rilis yang diterima redaksi, Jumat 12 Juni 2020, putri asli Siak yang juga menjabat sebagai Tenaga Ahli Menteri LHK ini berharap dari kegiatan sosialisasi dan pendampingan akan memberi sebesar-besarnya manfaatnya untuk masyarakat di tingkat tapak.

''Banyak program kerakyatan di KLHK yang melibatkan masyarakat dalam pelaksanaannya, seperti perhutanan sosial dan rehabilitas DASHL. Kami dari FIA Unilak siap mendampingi masyarakat untuk dapat mengakses manfaat dari kebijakan dan program-program baik ini,'' tambah Afni.

Kepala BPDASHL Indragiri Rokan, Tri Esti Indrarwati mengatakan pihakya mendukung peran serta masyarakat membentuk KBD. Ia juga mengajak masyarakat ikut mendukung gerakan tanam 25 pohon seumur hidup. Untuk mendukung program ini KLHK telah menyiapkan jutaan bibit gratis se Indonesia.

''Untuk di Riau, masyarakat silahkan datang dan jemput bibit yang diinginkan. Ada gaharu, durian, nangka, matoa, petai, dan banyak bibit lainnya di lokasi persemaian permanen yang terletak di SKMA Kehutanan Pekanbaru dan Kampar,'' imbaunya.

Kasi Rehabilitasi Hutan dan Lahan BPDASHL KLHK Indragiri Rokan, Desmantoro, turut menjelaskan kepada masyarakat tentang tekhnis dan syarat-syarat pembentukan KBD.

''Jika syaratnya lengkap sesuai dengan ketentuan yang ada, akan mendapatkan bantuan pelaksanaan persemaian dengan memberdayakan masyarakat tempatan,'' kata Toro.

Halaman: 123Lihat Semua