Menu

Jika Tahu Manfaat Lainnya, Kamu Nggak Bakal Nyesal Bawa Minyak Kayu Putih Kemana-mana

Rizka 27 Nov 2021, 10:37
google
google

RIAU24.COM - Minyak kayu putih merupakan hasil dari destilasi uap ranting dan daun segar pohon kayu putih atau Melaleuca Leucadendra. Hasil dari proses destilasi tersebut akan menghasilkan minyak yang sering kita gunakan sehari-hari.

Kandungan minyak pada kayu putih merupakan salah satu produk kesehatan yang umum ditemukan dan digunakan di kalangan masyarakat Indonesia. Biasanya, penggunaan minyak kayu putih tersebut diusapkan pada area perut dan dada setelah selesai mandi.

Selain itu, kayu putih juga sering dibawa bepergian untuk meredakan mual perjalanan. Untuk menghilangkan rasa mual ini, pengguna dapat mengusapkan minyak kayu putih di sekitar kening dan menghirup aromanya.

Selain bermanfaat untuk kesehatan, minyak kayu putih punya manfaat lain yang jarang diketahui.

1. Membersihkan layar handphone

Minyak kayu putih mampu mengangkat kotoran yang ada di layar smarthphone kamu, termasuk kotoran yang lengket. Cukup siapkan kapas dan minyak kayu putih. Tuang sedikit minyak ke kapas dan langsung saja gosokkan kapas perlahan ke ponselmu.

Sambungan berita: 2. Membersihkan noda pakaian
Halaman: 12Lihat Semua