Menu

Suhaidi Nyatakan Maju Calon Bupati Inhil 2024

Riko 16 Apr 2022, 16:43
Suhaidi
Suhaidi

RIAU24.COM - Kontestasi politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Indragiri hilir (Inhil) masih akan digelar pada tahun 2024 mendatang, namun saat ini sudah ada satu orang yang menyatakan diri untuk maju sebagai calon Bupati.

Ia adalah anggota DPRD Riau dapil Inhil Suhaidi. Usai acara pelantikan pengurus DPD Gerindra Riau Suhaidi menyatakan maju sebagai calon bupati Inhil.

"Bahwa secara pribadi saya menyatakan akan maju selaku Calon Bupati tahun 2024,” katanya di depan awak media, Sabtu (16/4/2022).

Suhadi yang juga merupakan seorang ustaz ini menyatakan dirinya maju alasannya karna hubungan emosional antar jamaah, masyarakat dan kolega. 

"Kita naik karna hubungan emosional antar jamaah, masyarakat dan kolega. Maka dari itu saya sering turun sosialisasi melakukan perawatan karna Inhil ini cukup besar,"ujar wakil ketua DPD Gerindra Riau ini.

Suhadi juga mengaku pada pemilu 2024 nanti ia tidak akan mencalonkan diri sebagai caleg tapi akan fokus untuk calon bupati jika Gerindra menunjuknya sebagai calon.

"Tapi untuk pileg saya tetap mendukung supaya kursi di DPRD yang saat ini 5 bisa kita targetkan 9 sehingga Gerindra punya perahu tersendiri di Inhil,"terangnya.

Ditanya alasan lainnya dirinya bertekad maju, mantan ketua KPU Inhil ini menjelaskan salah satunya Inhil butuh sosok tokoh agama sebagai kepala daerah. 

"Alasan lain saya maju pertama , Inhil itu tanah tidak bertuan. Karna pak bupati tidak lagi maju karna dua priode. Kedua Inhil masyarakat religius, satu sisi real untuk masuk dari kalangan ustadz atau tokoh agama,"jelasnya.