Menu

Viral! Menteri Malaysia Pidato Pakai Bahasa Jawa, Respon Warganet Beragam

Amastya 19 Jan 2023, 08:46
 Datuk Onn Hafiz Ghazi selaku Menteri Besar Johor, Malaysia berpidato menggunakan bahasa Jawa /@onnhafiz
 Datuk Onn Hafiz Ghazi selaku Menteri Besar Johor, Malaysia berpidato menggunakan bahasa Jawa /@onnhafiz

RIAU24.COM - Datuk Onn Hafiz Ghazi selaku Menteri Besar Johor, Malaysia membuat heboh jagat maya tanah air setelah sebuah video dirinya berpidato menggunakan bahasa Jawa beredar.

Dalam video tersebut Datuk Onn Hafiz Ghazi menggunakan bahasa Jawa dalam pidato resmi di hadapan parlemen negara bagian Malaysia.

Videonya tersebut lalu diunggah lewat akun Instagram @viralpressid dan menjadi viral.

"Kerajaan negeri telah dan akan terus secara konsisten membantu bangsa Johor, tanpa memandang etnis, agama, derajat, maupun keturunan," katanya dalam potongan pidato tersebut yang dikutip pada Rabu (18/1/2023).

"We are truly a colour blind state then it comes to helping the people of bangsa Johor," tambahnya lagi dengan bahasa Inggris.

"Atau dalam bahasa lain, dengan izin Yang Mulia Datuk Ketua. Kito ikhi buto warno. Kabeh podo wae," lanjutnya kemudian mencampur dengan bahasa Jawa.

Pernyataannya ini dijawab oleh ketua sidang dengan pernyataan "cakap Jawa ke tu Yang Berhormat". Ghazi menjawab, "saya coba".

Dalam video tersebut Ghazi tidak hanya berbicara bahasa Jawa namun juga bahasa asing lainnya seperti berbicara dalam bahasa China dan Tamil.

Video tersebut, mengundang reaksi dari berbagai netizen. Salah satu netizen berujar hal tersebut adalah upaya sang menteri untuk menunjukan rasa hormatnya. Termasuk keahliannya berbahasa asing.

"Dia bahasa Jawa bukan secara tidak hormat. Dia ngomong satu quotes, tapi di translate ke beberapa bahasa dari Inggris, bahasa Jawa, Mandarin dan Tamil. Ini malah menunjukkan kewibawaan dan kelihaian beliau dalam bahasa asing," ujar salah satu netizen.

"Ya karena keturunan Jawa di sana banian banget," kata netizen lain.

Sekedar informasi, dikutip dari akun Twitter @onnhafiz, pidato itu sebenarnya dilakukan dihadapan parlemen 11 Desember 2022 lalu.

"Syukur Alhamdulillah, Saya baru sahaja menyampaikan ucapan penggulungan (terakhir) di sidang Dewan Negeri Johor yang Ke-15. Belanjawan Johor 2023 yang bertemakan 'Maju Johor: Makmur Bersama Rakyat' juga telah diluluskan dengan sokongan majoriti (mayoritas) Ahli-Ahli Dewan Undangan Negeri (ADUN) Johor," tulis akun tersebut.

(***)