Menu

Pengakuan PDI Perjuangan, Pernah Berada di Posisi Anies Baswedan: Dijegal Sana-sini Menjelang Pesta Demokrasi

Azhar 8 Jun 2023, 22:02
Sekjen PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengomentari pengakuan Koalisi Perubahan Persatuan (KPP) yang menyebut adanya upaya menjegal Anies Baswedan sebagai capres. Sumber: VOI
Sekjen PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengomentari pengakuan Koalisi Perubahan Persatuan (KPP) yang menyebut adanya upaya menjegal Anies Baswedan sebagai capres. Sumber: VOI

RIAU24.COM - Sekjen PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengomentari pengakuan Koalisi Perubahan Persatuan (KPP) yang menyebut adanya upaya menjegal Anies Baswedan sebagai capres.

Hasto memulainya dengan mengulang cerita lama ketika mereka pernah mengalami upaya penjegalan dalam kontestasi Pemilu lalu dikutip dari inilah.com, Kamis 8 Juni 2023.

Menurutnya, kala itu upaya penjegalan terjadi saat PDIP mengusung Jokowi maju sebagai capres 2014.

"Tetapi sikap dari pak Jokowi, kemudian pak Ganjar, PDIP selalu percaya kepada jalan keyakinan, bahwa ketika politik berbasis kinerja, ketika berpolitik itu mampu menyerap aspirasi rakyat yang dituangkan dalam aspirasi kemajuan, maka itu akan mendorong rakyat untuk bergerak bersama," sebutnya.

Pandangannya, jika masyarakat sudah merasakan hasil kinerja pemimpinnya maka dukungan itu akan muncul dengan sendirinya.

"Terjadi bounding kalau kata ibu Megawati Soekarnoputri sehingga pemimpin yang berprestasi selalu dihadapkan pada ujian. Tetapi pemimpin yang tidak berprestasi, menciptakan ganjalan seolah-olah seperti ujian," sebutnya.

Hasto terang-terangan dengan menyebutkan jika PDIP tidak pernah melakukan upaya penjegalan terhadap capres Koalisi Persatuan untuk Perubahan (KPP) Anies Baswedan.

Dia juga menyebutkan banyak program-program Jokowi yang tidak dilanjutkan pada era kempimpinan Anies Baswedan di DKI Jakarta.

"Sumur resapan yang tidak membawa manfaat, apa yang dilakukan Presiden Jokowi begitu baik di Jakarta tidak dilanjutkan. Rumah untuk penggemblengan anak-anak, agar punya suatu kemajuan, pelebaran sungai mencegah banjir, itu tidak dilakukan," ujarnya kecewa.