Reaksi Golkar soal Bahlil Disebut Terseret Dalam Kasus Korupsi Pertamina
Sejak dilantik, Bahlil telah melakukan sejumlah perbaikan penting dalam tata kelola sektor energi, salah satunya kebijakan yang mengharuskan produksi minyak mentah dalam negeri diolah di kilang domestik dan tidak diekspor.
“Justru, Kementerian ESDM di bawah Pak Bahlil tengah berbenah soal tata kelola minyak mentah. Salah satunya, dengan mempercepat izin impor BBM yang sebelumnya satu tahun menjadi hanya enam bulan untuk memudahkan evaluasi,” jelasnya.
Lebih lanjut, Nurul berharap masyarakat bisa lebih cerdas dan kritis dalam menyikapi kasus ini.
Ia mengimbau agar publik tidak terjebak dalam persepsi yang salah terkait tuduhan tersebut, sembari mengingatkan bahwa pihak yang terlibat dalam korupsi di Pertamina harus bertanggung jawab.
“Ini pelajaran bagi kita semua, agar pihak terkait bertanggung jawab atas dugaan kasus korupsi ini. Saatnya berbenah di Pertamina agar pelayanan publik menjadi lebih baik,” ujarnya.
(***)