Menu

Menkeu Purbaya Ancam Bakal Ganti Dirjen Jika Masalah Kompensasi Tak Kelar Sebulan 

Zuratul 1 Oct 2025, 16:57
Menkeu Purbaya Ancam Bakal Ganti Dirjen Jika Masalah Kompensasi Tak Kelar Sebulan. (X/Foto)
Menkeu Purbaya Ancam Bakal Ganti Dirjen Jika Masalah Kompensasi Tak Kelar Sebulan. (X/Foto)

Jika pembayaran kompensasi energi dan non energi masih lambat, Purbaya berencana mengganti posisi Direktur Jenderal (Dirjen) Anggaran Kementerian Keuangan yang saat ini dijabat Luky Alfirman.

"Sebulan selesai. Nanti kalau enggak, dia (Dirjen Anggaran) saya pindahkan," ancam Purbaya.

Sebagai informasi, pagu subsidi dan kompensasi energi maupun non energi untuk tahun 2025 sebesar Rp 498,8 triliun. Sampai Agustus 2025, realisasi yang telah dibayarkan mencapai Rp 218 triliun atau sekitar 43,7% dari pagu.

(***)

Halaman: 12Lihat Semua