Menu

Korban Banjir di Makassar Tiba-tiba Selipkan Uang ke Kantongnya, Sandiaga Uno Terenyuh

Siswandi 27 Jan 2019, 00:46
Sandiaga Uno
Sandiaga Uno

RIAU24.COM -  Kejadian yang tak diduga-diduga, dialami calon Wakil Presiden nomor urut 02, Sandiaga Salahuddin Uno. Peristiwa itu terjadi ketika ia datang menemui korban banjir di Sulawesi Selatan, tepatnya di Kecamatan Tamalate.

Secara tiba-tiba, salah seorang korban banjir ada yang menyelipkan uang ke dalam kantongnya. Kepadanya, warga korban banjir itu mengatakan uang tak seberapa itu ditujukan untuk membantu pembiayaan Sandi dalam rangka maju menjadi calon presiden.

Tak ayal, hal itu langsung membuat Sandi merasa kaget bercampur terenyuh. Pengalaman yang begitu mendalam itu, diungkapkannya saat peresmian Posko komanda Ulama Pemenangan Prabowo Sandi (Kopassandi) di Makassar, Sabtu 26 Januari 2019.

"Saya terenyuh dan tersentuh, saat korban banjir menyelipkan uangnya ke kantong saya. Bukan nilainya, tapi keikhlasannya yang membuat saya tergetar," ujarnya, dilansir viva.co.id.

Menurutnya, hal itu pula yang membuat dirinya menjadi semakin bersemangat untuk terus berkeliling menyerap aspirasi ke seluruh Indonesia. Ia juga berjanji akan berusaha mewujudkan keinginan masyarakat Indonesia untuk hidup lebih sejahtera.

"Ini terjadi di seluruh tempat yang saya kunjungi. Ini membuat saya semangat, membuat saya tidak akan mengkhianati janji-janji yang kami ucapkan," tambahnya.

Halaman: 12Lihat Semua