Menu

Kalau Terpilih, Prabowo Janji Jemput Langsung Habib Rizieq dari Makkah

Siswandi 26 Feb 2019, 23:38
Calon Presiden Prabowo Subianto disambut ribuan santri pondok pesantren Mambaul Ulum Bata-Bata, Pemekasan, Jawa Timur. Foto: int
Calon Presiden Prabowo Subianto disambut ribuan santri pondok pesantren Mambaul Ulum Bata-Bata, Pemekasan, Jawa Timur. Foto: int

RIAU24.COM -  Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto, punya janji khusus yang akan direalisasikannya bila terpilih dalam Pilpres 17 April 2019 nanti.

"Sehari setelah saya terpilih, saya akan jemput Habib Rizieq. Saya akan jemput pakai pesawat pribadi saya," janjinya, di hadapan ribuan santri Pondok Pesantren Mambaul Ulum Bata-Bata, Desa Panaan, Kecamatan Palengaan, Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, Selasa 26 Februari 2019.

Tidak hanya itu, Prabowo juga akan membebaskan para habib, emak-emak dan ustazah yang menurutnya dikriminalisasi dan dipersekusi. Sebab menurut Prabowo, mereka tidak bersalah dan tidak layak dihukum.

"Ini janji saya kalau saya terpilih," tegasnya.

Dilansir kompas, Kehadiran Prabowo di Pamekasan sempat diwarnai aksi ibu-ibu yang membentangkan spanduk yang berisi dukungan terhadap Jokowi-Ma'ruf. Aksi itu terjadi di depan gedung SMAN 3 Pamekasan, tempat Prabowo mendaratkan helikopter pribadinya. Namun, aksi tersebut bubar untuk menghindari keributan.

Tak hanya itu, di sepanjang jalan Desa Larangan Badung menuju Desa Panaan, Kecamatan Palengaan, iring-iringan rombongan Prabowo juga disambut poster-poster Jokowi-Ma'ruf oleh warga di pinggir jalan. ***

Halaman: Lihat Semua