Menu

Bupati Beri Tanggapan Terhadap Pandangan Umum Fraksi Tentang Ranperda Kabupaten Inhil

Elvi 6 Mar 2019, 10:55
Rapat Paripurna tanggapan terhadap Pandangan Umum Fraksi tentang Ranperda Kabupaten Indragiri Hilir/ADV
Rapat Paripurna tanggapan terhadap Pandangan Umum Fraksi tentang Ranperda Kabupaten Indragiri Hilir/ADV

RIAU24.COM -  TEMBILAHAN - Bupati Inhil, HM Wardan memberikan tanggapan terhadap Pandangan Umum Fraksi tentang Ranperda Kabupaten Indragiri Hilir, Rabu (6/3/2019) di Kantor DPRD Kabupaten Inhil, Jalan Subrantas, Tembilahan.

Kehadiran Bupati diwakili oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Inhil, Afrizal. Paripurna malam itu, dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Inhil, Syahruddin. Hadir pula Wakil Ketua DPRD Kabupaten Inhil, H Maryanto.

Dalam pidatonya Bupati, HM Wardan menanggapi berbagai kritikan dan masukkan yang disampaikan masing-masing Fraksi terkait usulan 4 Ranperda pada Rapat Paripurna yang dilaksanakan sebelumnya.

Secara umum, Bupati menyampaikan terimakasih atas masukkan dan kritikan yang diberikan. Dikatakannya, hal itu akan menjadi salah satu dasar pertimbangan baginya saat mengambil kebijakan ke depan.

Lebih lanjut, Bupati berharap 4 Ranperda yang diajukan oleh Pemerintah Kabupaten Inhil dapat dibahas karena Ranperda tersebut cukup penting bagi masyarakat. Selain itu, Ranperda yang telah diusulkan juga sebelumnya telah dibahas dari berbagai sudut pandang oleh Pemerintah Kabupaten Inhil.

"Semoga untuk tahun 2019 ini, Ranperda yang telah diusulkan oleh Pemkab Inhil bisa diterapkan, sehingga nantinya OPD terkait bisa membuat program yang sesuai dengan Perda tersebut," kata Bupati.

Halaman: 12Lihat Semua