Menu

Tenggat Waktu Mepet, Kontraktor Diminta Segera Selesaikan Jalan Badak

Ryan Edi Saputra 10 Dec 2019, 16:07
Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi (foto/int)
Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi (foto/int)

RIAU24.COM - PEKANBARU- Pihak kontraktor yang mengerjakan Jalan Badak Ujung diminta segera menyelesaikan pekerjaannya. Karena, batas waktu proyek ini hampir berakhir.

zxc1

Wakil Wali Kota Pekanbaru Ayat Cahyadi, Selasa (10/12/2019), mengatakan, proyek Jalan Badak Ujung harus segera dirampungkan. Pasalnya, jalan tersebut merupakan satu-satu menuju Kompleks Perkantoran Pemko Pekanbaru di Tenayan Raya.

"Saya minta Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru memantau percepatan proyek ini. Mereka harus memastikan proyek tersebut tuntas tepat waktu," tegas Ayat.

zxc2

Diakuinya, proyek jalan berbahan beton di Jalan Badak Ujung ini mengalami kendala dengan cuaca. Meski begitu, proyek ini harus diawasi Dinas PUPR.

"Mereka harus memastikan proyek tersebut berjalan sesuai rencana," tegas Ayat.

Jika proyek pembangunan Jalan Badak Ujung ini tak tepat waktu, maka ASN yang berkantor di Tenayan Raya akan merasakan dampaknya. Saat ini, jalan tersebut berlumpur jika hujan.

Diinformasikan, progres proyek ini baru mencapai 40 persen. Waktu penyelesaian tersisa tiga pekan lagi.

Proyek ini dikerjakan CV Tugu Mas & Co. Jalan berbahan dasar beton ini harus dibangun sepanjang 600 meter. Anggaran proyek ini sekitar Rp4,7 miliar. (R24/Put)