Menu

Meski Hari Libur, Anies Baswedan Tetap Layani Warga Korban Banjir, Warganet; Tetap Sabar dan Semangat Pak!

Satria Utama 22 Feb 2021, 10:03
Anies Baswedan berkeliling memastikan warga dapat pelayanan maksimal
Anies Baswedan berkeliling memastikan warga dapat pelayanan maksimal

RIAU24.COM -  Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menunjukkan komitmennya dalam melayani warga yang mengalami musibah banjir. Sepanjang hari libur kemarin, Minggu (20/2/2021), Anies tampak bekerja memantau kerja anak buahnya di lapangan serta mengunjungi para korban banjir.

Dalam unggahannya di akun Facebook Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta ini terlihat menyapa warga di posko pengungsian dan dapur umum di GOR Otista, Jakarta Timur.

"Pemprov DKI Jakarta telah menyiapkan tempat-tempat untuk masyarakat terdampak agar bisa tinggal sementara. Salah satu contohnya di GOR Otista ini, untuk sementara menampung warga terdampak di Bidara Cina. Kita pastikan tersedia fasilitas pelayanan kesehatan, kebutuhan makan, tempat istirahat dan semuanya dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat," ungkap Anies. 

Ia juga mengapresiasi kepada seluruh jajaran dan relawan yang siaga, tanggap dan galang dalam membantu warga selama proses evakuasi dan di posko pengungsian. 

Menurut Anies, posko pengungsian akan tetap dipertahankan sampai warga bisa sepenuhnya bisa kembali tinggal di rumah. Dan setelah surut, sambil membersihkan lingkungan, membersihkan rumah mereka masih bisa menggunakan tempat pengungsian, termasuk seluruh faskesnya. 

"Untuk pengendalian banjir Pemprov DKI Jakarta sudah menganggarkan dan menyiapkan, termasuk infrastruktur sarana prasarana tanggap bencana. Sehingga bila menghadapi situasi seperti ini kita sudah siap, kapan saja dibutuhkan sudah siap," pungkasnya. 

Halaman: 12Lihat Semua