Menu

Ayo Lindungi Data Pribadi di Laman Media Sosial, Sehingga Tak Terjadi Pencurian Data

Intan Salfitri 26 Jul 2022, 14:59
Ilustrasi penggunaan media sosial
Ilustrasi penggunaan media sosial

RIAU24.COM - Penggunaan media sosial sangat digandrungi pada zaman sekarang ini.

Apabila penggunaannya tidak memiliki batasan dan pengetahuan akan pentingnya data pribadi yang diletakkan pada media sosial akan sangat membahayakan.

Hal tersebut tengah marak mengenai penyalahgunaan data pribadi sehingga masyarakat cemas akan bocornya data-data pribadi tersebut.

Jika sebuah konten berupa teks/gambar/video yang diunggah dalam ranah digital, maka dapat terekam sebagai jejak digital.

Pengguna media sosial bisa saja menggunakan ranah digitalnya untuk melakukan personal branding, apabila melakukan jejak digital secara konsisten dan jejak digital tersebut akan bersifat abadi.

Sekalipun konten media sosial itu dihapus makan tetap tersedia di server mesin pencarian.

Oleh sebab itu bila kamu akan membagikan informasi di ruang digital, sebaiknya kamu harus berpikir terlebih dahulu.

Jangan sampai konten yang dibagikan di laman media sosial berdampak buruk untuk reputasi kedepannya.

Kini banyak perusahaan maupun kampus akan melihat rekam jejak digital bagi calon karyawan atau mahasiswa barunya.

Maka dari itu perlunya privasi menjadi kesadaran setiap orang, sehingga memiliki batas kesadaran dalam memposting konten di media sosial.

Hal tersebut dikarenakan agar data pribadi kita tersimpan dan juga kamu berhak melindungi data pribadi saat akan mengisi data di salah satu platform.