Menu

Digagas Karang Taruna, Semarak Kampung Simpang Ayam, Dibuka Dengan Pemasangan Api Colok

Dahari 14 Aug 2022, 08:51
Semarak Kampung Simpang Ayam
Semarak Kampung Simpang Ayam

RIAU24.COM -BENGKALIS - Bupati Bengkalis Kasmarni melalui Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Johansyah Syafri apresiasi kegiatan Semarak Kampung Simpang Ayam Kecamatan Bengkalis yang digagas pemuda karang Taruna desa tersebut.

Kegiatan dipelopori Karang taruna Obor Bangsa Desa Simpang Ayam ini sempena menyemarakkan peringatan HUT RI ke-77, bertempat dihalaman Kampus Maritim Poltek Bengkalis, mengangkat tema pentas seni dan bazar expo, Sabtu 13 Agustus 2022 malam.

Dalam sambutan Johansyah Syafri, memberikan apresiasi yang tinggi kepada Pemerintah Desa, Karang Taruna Obor Bangsa, serta seluruh elemen masyarakat Desa Simpang Ayam, yang telah menginisiasi, saling membahu dan bersinergi menyukseskan kegiatan semarak Kampung Simpang Ayam ini.

Diutarakannya, kegiatan ini tidak hanya dapat memperkenalkan konsep budaya dan kearifan lokal serta penampilan bakat - bakat muda masyarakat Desa Simpang Ayam saja, akan tetapi juga memiliki manfaat besar dalam rangka meningkatkan rasa kebersamaan dan kesatuan, dalam membangun negeri yang kita cintai ini.

"Kami berharap, kegiatan yang dihiasi mulai dari olahraga, keagamaan dan seni budaya ini dapat meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan serta rasa cinta tanah air bagi masyarakat Desa Simpang Ayam, guna mendukung terwujudnya Desa Simpang Ayam yang bermarwah, maju dan sejahtera,"ucap Johansyah.

Dengan telah di kucurkannya program 1 Milyar 1 desa pada 136 desa termasuk Desa Simpang Ayam, ungkap Johansyah pemerintah daerah berharap, desa Simpang Ayam dapat mengembangkan serta memajukan segala potensi yang dimiliki guna menjadikan desa serta masyarakat desa untuk hidup lebih maju dan sejahtera.

Sambungan berita:  
Halaman: 12Lihat Semua