Menu

Perkuat Ketahanan Pangan, Pertagas Hadirkan Program Budidaya Ikan Gurami di Dumai

Riko 31 Dec 2022, 21:19
Foto (net)
Foto (net)

RIAU24.COM 

Guna meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan ekonomi masyarakat, Pertamina Gas Operation Rokan Area (Pertagas ORA) yang merupakan afiliasi Subholding Gas Pertamina mengadakan program budidaya ikan Gurami di Kelurahan Bukit Timah, Kecamatan Dumai Selatan, Kota Dumai, Jum'at (30/12/22).

Acara launching program budidaya ikan Gurami dihadiri oleh Walikota Dumai, Anggota DPRD Kota Dumai dari Komisi 3, Manager Pertagas ORA, Kepala Perwakilan IZI Riau, Sekretaris Camat Dumai Selatan Lurah Bukit Timah, Babinsa dan Bhabinkamtibnas Bukit Timah, Sekretaris Camat Dumai Selatan dan Kelompok Tani Fajar Barokah sebagai penerima manfaat budidaya ikan Gurami.

Dalam sambutannya H. Paisal SKM, MARS selaku Walikota Dumai mengungkapkan rasa bangga dan terima kasih atas kepedulian Pertagas ORA kepada masyarakat sekitar dalam pemberdayaan dan kesejahteraan masyarakat setempat.

"Ini sesuatu yang menarik dan sesuai aturan Presiden, setiap perusahaan harus ada kepedulian terhadap masyarakat sekitar. Kami yakin dengan perusahaan yang peduli dengan lingkungan sekitar, perhatian kepada kelompok-kelompok yang ada didumai khususnya di kelurahan bukit timah akan membuat masyarakat sejahtera dan lebih baik lagi keadaannya serta mendorong ketahanan pangan di Kota Dumai,"kata Paisal

Pertagas ORA memberikan bantuan 6.400 benih ikan gurami yang akan di budidayakan oleh kelompok tani Fajar Barokah dengan anggota sebanyak 18 orang

Halaman: 12Lihat Semua