Menu

Remaja yang Ditembak Mati di Prancis Dimakamkan, Sebab Kerusuhan Mematikan Terjadi 

Zuratul 2 Jul 2023, 12:06
Remaja yang Ditembak Mati di Prancis Dimakamkan, Sebab Kerusuhan Mematikan Terjadi. (Alinea.id/Foto)
Remaja yang Ditembak Mati di Prancis Dimakamkan, Sebab Kerusuhan Mematikan Terjadi. (Alinea.id/Foto)

RIAU24.COM - Remaja bernama Nahel M (17) di Prancis tewas usai ditembak di dada dari jarak dekat pada Selasa pagi. Peristiwa itu memicu kerusuhan besar di Prancis.

Pemakaman Nehel digelar Sabtu (1/7) waktu setempat. Seperti dikutip CNN, Minggu (2/7/2023), pemakaman dilakukan di tengah penangkapan ke sejumlah massa yang protes.

Suasana tegang menyelimuti kawasan Nanterre setelah pemakaman Nehel. 

Lebih dari 1.300 orang ditahan pada Jumat malam hingga Sabtu dan 121 orang lainnya ditangkap pada Sabtu pada malam.

Keluarga dan teman korban berkumpul untuk upacara pemakaman di sebuah masjid di Nanterre. Pemakaman berlangsung khidmat dan sunyi.

Berdasarkan laporan CNN di lapangan, sejumlah orang menunggu untuk meninggalkan masjid dan dibawa untuk dimakamkan. Nehel dimakamkan di pemakaman Mont Valérien di Nanterre.

Pengamanan ketat dilakukan di sekitar masjid. Ibunda Nehel, Mounia, mengatakan kepada stasiun televisi France 5 pada Jumat kemarin, dia menyalahkan petugas polisi yang menembak mati putranya.

Protes berlanjut hingga dini hari Sabtu. Kementerian Dalam Negeri Prancis mengatakan Sabtu bahwa 1.311 orang telah ditahan.

2.560 kebakaran juga dilaporkan di jalan umum, dengan 1.350 mobil terbakar, dan 234 kerusakan atau kebakaran di gedung-gedung.

(***)