Menu

7 Tips Memilih Sekolah SMA untuk Anak Tercinta

Muhardi 7 Jul 2023, 10:01
Foto: Internet (Creative Commons Licenses).
Foto: Internet (Creative Commons Licenses).

3. Akreditasi Sekolah

Tips memilih SMA selanjutnya yaitu cari tahu akreditasi sekolah. Akreditasi sekolah adalah hasil penelitian dalam bentuk sertifikat formal terhadap kondisi suatu sekolah yang memenuhi standar layanan tertentu yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.

Sekolah dengan akreditasi yang baik (A) pasti sudah memenuhi syarat yang ditentukan pemerintah. Syarat-syarat tersebut mulai dari pelayanan sekolah, pembelajaran yang diterapkan dan sebagainya. 

4. Sekolah Menyediakan Fasilitas yang Lengkap

Supaya proses pembelajaran bisa berjalan dengan baik dan maksimal, maka sekolah harus menyediakan fasilitas yang lengkap. Fasilitas yang lengkap tentu akan berpengaruh pada prestasi siswanya. Sekolah juga perlu menyediakan fasilitas untuk mendukung siswanya mengembangkan bakat dan minat yang dimiliki.

Beberapa contoh fasilitas yang harus disediakan oleh sekolah adalah ruang kelas yang bersih dan nyaman, tempat ibadah, toilet yang bersih, perpustakaan, kantin, laboratorium, ruang seni, sarana olahraga, dan sebagainya.

Halaman: 123Lihat Semua