Menu

Ekstrem! Viral Mark Zuckerberg Makan 4 Ribu Kalori Sehari biar Fit Bekerja

Devi 16 Aug 2023, 06:30
Ekstrem! Viral Mark Zuckerberg Makan 4 Ribu Kalori Sehari biar Fit Bekerja
Ekstrem! Viral Mark Zuckerberg Makan 4 Ribu Kalori Sehari biar Fit Bekerja

RIAU24.COM - Mark Zuckerberg menjadi viral karena kebiasaan makannya yang tidak biasa. CEO Meta ini disibukkan dengan latihan fisik yang intens dan makan banyak makanan dalam prosesnya.

Baru-baru ini Zuckerberg membuat pengakuan mengejutkan di jagat maya setelah mengaku bisa mengosumsi sekitar 2.600 kalori ketika memesan makanan cepat saji. 

Dia mengaku perlu makan 4 ribu kalori sehari untuk mengimbangi semua aktivitasnya.

Berapa banyak kalori yang dikonsumsi seseorang sangat tergantung dari banyak faktor termasuk usia, jenis kelamin, hingga seberapa intens berolahraga. Pakar diet menyebut mengonsumsi 4 ribu kalori sehari termasuk hal yang ekstrem.

"Empat ribu kalori untuk rata-rata orang banyak dan kecuali dikombinasikan dengan pelatihan yang tepat, Anda akan berada dalam surplus kalori yang cukup besar dan lebih mungkin menyimpannya sebagai lemak," pelatih kebugaran Nicole Chapman kepada Healthline.

Menentukan dengan tepat kebutuhan kalori bisa jadi rumit. Ahli diet dan pelatih kebugaran Nichola Ludlam-Raine mengatakan makan 4.000 kalori sehari mungkin tidak diperlukan bagi kebanyakan orang, tetapi itu tak berarti itu tidak tepat untuk Zuckerberg.

Halaman: 12Lihat Semua