Menu

Kabar Nggak Enak Buat yang Sudah Sembuh COVID-19! Risiko Ini Mengintai

Devi 23 Sep 2023, 22:59
Kabar Nggak Enak Buat yang Sudah Sembuh COVID-19! Risiko Ini Mengintai
Kabar Nggak Enak Buat yang Sudah Sembuh COVID-19! Risiko Ini Mengintai

RIAU24.COM - Kabar kurang baik buat yang pernah terpapar COVID-19, bukti lain menunjukkan komplikasi kardiovaskular pasca sembuh dari SARS-CoV-2, tidak lantas hilang. Studi besar yang dilakukan 2022 pada 691.455 pasien di Amerika Serikat menemukan mereka yang terkena COVID-19 memiliki risiko jauh lebih tinggi mengalami penyakit jantung.

Menurut riset yang sama, risiko terkena stroke juga meningkat 1,5 kali lipat, sementara risiko terkena serangan jantung sebanyak dua kali lebih tinggi dibandingkan mereka yang tidak pernah terpapar OCVID-19.

Persoalan jantung lain yang ditemukan adalah aritmia, pasien dengan riwayat COVID-19 memiliki 1,6 hingga 2,4 kali lipat terkena berbagai jenis aritmia.

"Sejak awal, kami melihat dampaknya pada sistem kardiovaskular selama pandemi COVID," kata dr Helene Glassberg, ahli jantung dan profesor kedokteran klinis di Fakultas Kedokteran Universitas Pennsylvania Perelman, yang tidak ikut serta dalam penelitian ini.

"Tetapi sekarang kami melihat konsekuensi jangka panjang pada orang-orang yang pernah mengidap COVID-19 sebelumnya," bebernya, dikutip dari Channel News Asia.

Halaman: 12Lihat Semua