Menu

Buntut Gibran Keliru soal Asam Sulfat, Rocky Gerung Sarankan Debat Pilpres soal Nama-nama Ikan

Riko 6 Dec 2023, 18:37
Foto (net)
Foto (net)

RIAU24.COM - Pengamat politik, Rocky Gerung mengomentari soal video Cawapres nomor urut 2 dari KIM, Gibran Rakabuming Raka yang salah sebut asam folat jadi asam sulfat untuk kebutuhan nutrisi ibu hamil.

"Itu asam sulfat adanya di kawah gunung gede, kawah gunung pancar, semuanya asam sulfat alias belerang" ujarnya dilansir tvOne dari Youtube Rocky Gerung Official.

Hersubeno Arief yang memandu diskusi, menyebut bahwa tim paslon Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming mati-matian untuk menolak debat di KPU.

Merespons hal tersebut, Rocky Gerung menyarankan untuk memberi tema debat antar Paslon Capres - Cawapres.

"Kan bisa dikasih tema debatnya, kan banyak netizen yang juga usulin debatnya nama-nama ikan aja," tutur Rocky.

"Sebetulnya makin lama Gibran ini bukan sekedar faktor yang mendefisitkan suara pak Prabowo, tapi faktor yang mendestruksi kemampuan-kemampuan, jadi merusak karena tidak mungkin orang menganggap bahwa calon pemimpin kita itu orang yang nggak mampu atau bahkan mengucapkan gagasan kecil atau mengucapkan rumus kimia yang sederhana, anak SMA juga tahu dari awal," sambungnya.

Rocky mengatakan bahwa kepanikan di tempatnya Prabowo Subianto itu justru untuk melindungi ketidakmampuan dari Gibran.

"Padahal dari awal pak Prabowo memerlukan Gibran untuk mensupply kelebihan dia dibidang apa? yang di bidang hal-hal yang populer karena Milenial mungkin atau Gen Z itu tahu paling tidak Gibran membaca literatur yang cukup tuh," ujarnya.

"Lama-lama betul Gibran membebani Prabowo kan, kan Prabowo pasti jengkel juga kan, walaupun gak diperlihatkan kejengkelan Prabowo, tapi kita bisa duga bahwa sebagai pembaca buku dan mengerti banyak ilmu pengetahuan, Prabowo merasa masa hal sepele gitu nggak ngerti apa itu asam sulfat,"imbuhnya.

Sebelumnya viral potongan video putra Presiden Jokowi di media sosial, hingga menuai banyak reaksi dari netizen, lantaran asam sulfat dinilai cukup berbahaya bagi tubuh.

"Lalu ketika hamil harus dicek, misalnya asam sulfat yodiumnya terpenuhi nggak, ketika anaknya lahir sampai 2 tahun ASI-nya terpenuhi nggak, berat badannya, tinggi badannya oke nggak" kata Gibran dalam sebuah video viral.

Setelah ramai hingga menjadi perhatian publik soal salah sebut asam folat jadi asam sulfat, Gibran pun menyadari kesalahan ucapannya tersebut.

"Oke oke ya, mohon maaf, mohon dikoreksi ya,: kata Gibran usai bermain bulu tangkis bareng Taufik Hidayat di GBK Arena, Jakarta Pusat, Senin (4/12).

Gibran pun menuturkan seharusnya dirinya mengucapkan asam folat bukan asam sulfat.  

Dia kembali meminta maaf dan memohon koreksi terkait pengucapan tersebut. 

"Asam folat, sorry sorry ya, maaf, mohon dikoreksi," ungkap Gibran. 

Tak hanya itu saja, Gibran pun menanggapi santai terkait isu masyarakat menjadi pesimis terhadap dirinya usai kesalahan pengucapan tersebut. 

"O ya monggo, biar warga yang menilai ya,"ujar Gibran.