Usai Kaki Diamputasi, Suti Karno Bersyukur Masih Bisa Bergerak dengan Hati
RIAU24.COM -Artis senior Suti Karno belakangan ini aktif dalam kegiatan sosial, khususnya yang berkaitan dengan komunitas difabel.
Setelah menjalani amputasi kaki akibat komplikasi diabetes, Suti Karno justru semakin semangat berkontribusi bagi sesama, khususnya anak-anak penyandang disabilitas.
Suti Karno mengaku hidupnya kini lebih dipenuhi rasa syukur meskipun di tengah keterbatasan fisik.
"Iya, bersyukur sekali. Kita harus bersyukur, selalu bersyukur. Bahwa diamputasi kaki saya tidak memutuskan gerak saya. Walaupun tanpa kaki, tapi bergeraknya dengan hati," ujar Suti Karno, ditemui di Studio Trans TV, Mampang, Jakarta Selatan, kemarin.
Suti juga menceritakan impiannya sejak lama untuk memiliki yayasan sosial. Kini, keinginannya itu semakin mengerucut pada perhatian khusus kepada anak-anak disabilitas.
"Saya tuh dulu pengin banget punya panti asuhan, punya yayasan. Tapi waktu itu taunya cuma yatim piatu. Nah, setelah saya bergaul dengan anak-anak disabilitas, saya ingin sekali punya panti khusus untuk mereka. Semoga Tuhan memberikan jalannya, bismillah aja. Kalau niat kita baik, pasti Allah kasih jalan," tuturnya penuh harap.