Menu

Dikira Sapi, Ternyata Harimau, Pemuda Sungai Apit Nyaris Meregang Nyawa

Lina 9 Jan 2026, 14:01
Dikira Sapi, Ternyata Harimau, Pemuda Sungai Apit Nyaris Meregang Nyawa
Dikira Sapi, Ternyata Harimau, Pemuda Sungai Apit Nyaris Meregang Nyawa

RIAU24.COM - Siak – Seorang warga Kampung Teluk Masjid, Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak, bernama Fikar (24) nyaris menjadi korban serangan harimau saat melintas di kebun koperasi, Kamis (8/1/2026) usai Magrib.

Peristiwa menegangkan tersebut dibenarkan oleh Bendahara Kampung Teluk Masjid, Riko, melalui staf kampung Fita. Menurut keterangannya, sebelum kejadian Fikar berencana pergi memancing bersama dua rekannya, Imus (38) dan Rafi (32).

Imus dan Rafi berangkat lebih dulu dan menunggu di pondok kebun milik Imus. Sementara itu, usai Magrib Fikar pamit kepada ayahnya untuk menyusul kedua temannya.

“Orang tua Fikar sempat melarang karena kondisi dinilai berbahaya belakangan ini. Namun Fikar tetap pergi,” ujar Fita menirukan keterangan keluarga.

Dalam perjalanan menggunakan sepeda motor, Fikar melihat sorot mata dari kejauhan. Ia mengira sorot tersebut berasal dari sapi, karena hewan ternak memang biasa dilepasliarkan di area kebun tersebut. Namun saat didekati dan disenter, Fikar terkejut mendapati seekor harimau yang sudah bersiap menerkam.

“Fikar langsung memacu sepeda motornya sekuat tenaga, bahkan nyaris terjatuh demi menyelamatkan diri,” jelas Fita.

Halaman: 12Lihat Semua