Menu

Nasib 'Bangkai' Bus Transjakarta Kian Mengenaskan, Sudahlah Terlantar, Onderdil Pun Hilang Dipreteli Maling

Siswandi 31 Jul 2019, 13:51
Tumpukan bus Transjakarta yang nasibnya kini kian mengenaskan karena jadi incaran maling. Foto: int
Tumpukan bus Transjakarta yang nasibnya kini kian mengenaskan karena jadi incaran maling. Foto: int

RIAU24.COM -  Kondisi ratusan unit bus TransJakarta saat ini dikabarkan kian mengkhawatirkan. Sudahlah terlantar dan terbengkalai, saat ini bus-bus itu juga jadi target aksi pencurian. Sejumlah suku cadang dikabarkan sudah raib dan tak berada di lagi di tempatnya, akibat diembat maling.

Dari pantauan cnnindonesia, ratusan armada bus yang didominasi warna oranye dan merah ini, masih tampak berjejer. Ilalang tampak menyelimuti beberapa badan bus. Bus-bus ini jelas tak terpakai. Makin lama, kondisinya makin mengenaskan. Sudut-sudut bus banyak yang berkarat, usang dan rusak. Kaca di beberapa bagian banyak yang sudah pecah.

Namun yang lebih parah, adalah bus-bus ini mulai jadi incaran pelaku pencurian. Hasilnya, tak sedikit komponen bus yang sudah hilang dan tak berada ladi di tempat seharusnya.

"Tapi (mesin) masih ada yang bisa hidup," ungkap Abdullah (36), pemilik warung di sekitar lokasi yang juga diminta untuk menjaga lahan 'kuburan' ratusan bus TransJakarta ini.

Dilansir cnnindonesia, Rabu 31 Juli 2019, Abdullah mengaku tak tahu secar detil terkait keberadaan ratusan bus yang terbengkalai itu. Yang jelas, dia sudah menjaga lahan ini sejak tiga tahun silam. Dia menyebut pemilik lahan bernama Sugianto.

Menurutnya, bus-bus itu  mulai 'dikubur' di lapangan yang berada di Bogor itu, sejak tahun lalu. Sebagian besar bus-bus ini dibawa dengan cara diderek. Sehari mereka mengirim tiga unit yang biasanya dilakukan saat malam hari.

Halaman: 12Lihat Semua