Menu

Berikut 6 Kota Penyumbang Perceraian Tertinggi di Indonesia, Cek Kotamu!

Zuratul 30 Jul 2022, 13:07
Ilustrasi/tirto.id
Ilustrasi/tirto.id

3. Surabaya

Beralih ke Jawa Timur, Surabaya menjadi salah satu kota dengan angka perceraian tinggi. Berdasarkan data Pengadilan Agama Surabaya, jumlah kasus perceraian yang diputus oleh PA Surabaya pada tahun 2021 sebanyak 6.966 perkara.

Melansir dari iNews.id (22 Desember 2021), Ketua Pengadilan Agama Surabaya Samarul Falah mengungkapkan, perceraian didominasi oleh cerai gugat. Penyebab cerai, kata Samarul, banyak terjadi karena perselisihan dan faktor ekonomi.

4. Banyuwangi

Ketidakcocokan dan juga alasan ekonomi menjadi faktor utama dari terjadinya kasus perceraian di Banyuwangi.

Berdasarkan data yang dimiliki Pengadilan Agama Kota Banyuwangi, Pengadilan Agama Banyuwangi telah memutuskan perkara perceraian sebanyak 5.792 pada tahun 2021. Sama dengan kebanyakan daerah lainnya, penyebab perceraian di Banyuwangi dilatarbelakangi oleh faktor ekonomi dan perselisihan.

Sambungan berita: 5. Cilacap
Halaman: 234Lihat Semua