Menu

17 Juli: Fakta dan Peristiwa Tanggal Ini, Hari Keadilan Internasional

Amastya 17 Jul 2023, 16:47
Berikut beberapa fakta dan peristiwa tercatat sejarah yang terjadi pada tanggal 17 Juli /icon archive
Berikut beberapa fakta dan peristiwa tercatat sejarah yang terjadi pada tanggal 17 Juli /icon archive

2010

Setiap tanggal 17 Juli diperingati sebagai Hari Keadilan Internasional. Hari ini ditetapkan pada tahun 2010. Tujuan adanya hari ini yakni untuk memberikan edukasi terkait hak keadilan di dunia ini serta sejarah panjangnya. 

Latar belakang adanya hari ini dari banyaknya kejadian ketidakadilan di muka bumi yang memandang ras, gender dan suku. 

Kemudian hingga adanya persidangan Nuremberg di Jerman yang oleh banyak orang dianggap sebagai tonggak sejarah dalam pembentukan pengadilan internasional yang permanen. Mulai saat itu banyak pengadilan yang membawa kasus kejahatan nazi pasca perang dunia kedua.

Sampai pada akhirnya di tahun 1998 terdapat sebuah perjanjian untuk mengadili mereka yang dituduh melakukan kejahatan berat secara internasional di Roma, Italia.

Perjanjian ini kemudian mengarah pada pembentukan Pengadilan Kriminal Internasional (ICC) pada tahun 2002.

Halaman: 123Lihat Semua