Menu

Jokowi Buka Suara soal Dugaan Mark Up Proyek Kereta Cepat 

Zuratul 28 Oct 2025, 15:03
Jokowi Buka Suara soal Dugaan Mark Up Proyek Kereta Cepat 
Jokowi Buka Suara soal Dugaan Mark Up Proyek Kereta Cepat 

RIAU24.COM -Mantan Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi), bicara soal proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) atau Whoosh yang kini tengah menjadi sorotan buntut masalah utang.

Ada sejumlah hal yang menurutnya lebih penting, ketimbang berpikir soal untung dari Whoosh.

1. Macet bisa bikin rugi negara

Jokowi menuturkan, kawasan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek), dan Bandung telah menghadapi kemacetan parah sejak berpuluh-puluh tahun.

Apabila kemacetan itu tidak diatasi, maka akan menyebabkan kerugian negara hingga ratusan triliun rupiah setiap tahun.

"Kita harus tahu dulu masalahnya. Di Jakarta, kemacetan sudah parah, bahkan sejak 30-40 tahun lalu. Jabodetabek dan Bandung juga menghadapi kemacetan yang sangat parah," urai Jokowi saat ditemui TribunSolo.com, Senin (27/10/2025).

Halaman: 12Lihat Semua