Menu

LAMR Gelar Prosesi Tepuk Tepung Tawar Sambut Pejabat Baru yang Berdinas di Inhil

Ramadana 15 Sep 2020, 20:16
LAMR Gelar Prosesi Tepuk Tepung Tawar Sambut Pejabat Baru yang Berdinas di Inhil (foto/ist)
LAMR Gelar Prosesi Tepuk Tepung Tawar Sambut Pejabat Baru yang Berdinas di Inhil (foto/ist)

RIAU24.COM -  INHIL- Lembaga Ada Melayu Riau (LAMR) Inhil menggelar prosesi Tepuk Tepung Tawar bersempena penyambutan pejabat baru yang berdinas di Kabupaten Inhil di Gedung Engkau Kelana Tembilahan Kota, Senin 15 September 2020, malam.

zxc1

Kegiatan ini rutin dilakukan apabila ada pejabat baru yang berdinas di Kabupaten Inhil dengan tujuan untuk menyatukan rasa kekeluargaan yang tinggi pejabat yang baru berdinas di Kabupaten Inhil dan juga memberikan pandangan kepada pejabat tersebut tentang adat istiadat di Bumi Melayu ini supaya bersama sama menjadikan bumi melayu ini agar lebih maju kedepannya baik dari segi pembangunan maupun dari segi sumber daya manusianya.

Kegiatan turut dihadiri Ketua Umum DPH LAMR Inhil terpilih H Said Syarifuddin, Datuk Seri Amanah Mangku Marwah Wangsa H Muhammad Wardan, Ketua Umum MKA LAMR terpilih H Feriyandi, Pengurus LAMR Riau Inhil, Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan, Kepala Kejaksaan Inhil Rini Triningsih, Kepala Pengadilan Negeri Kab.  Nurmala Sinurat, Kepala Pengadilan Agama Inhil Endang Rosmala, Para Pengurus Kerapatan LAMR RIAU Inhil dan Para undangan +/- 150 orang.

zxc2

Mengawali kegiatan, Ketua Umum DPH LAMR Inhil terpilih H Said Syarifuddin mengucapkan selamat datang  kepada pejabat yang baru masuk di Kabupaten Inhil. Ia berharap Tepung Tawar yang diberikan ini dijadikan sebuah bentuk penghargaan dan sebagai batu loncatan untuk sukses dalam menjalankan tugas di Kabupaten Inhil.

"Semoga dengan diberikan tepuk Tepung Tawar ini agar pejabat tersebut lancar dalam melaksanakan tugas tanpa ada hambatan sekecil apapun," tuturnya.

Sementara Ketua Umum MKA LAMR H  Feriyand menyampaikan bahwa dirinya menyambut para pejabat baru dengan senang hati dan memberikan tepung tawar untuk memberkahi dalam melaksanakan tugas di Inhil.

"Tepung tawar ini sangat lah sakral di budaya Melayu dan tingginya makna untuk menerima sebagai bagian secara bersama sama dalam membangun Kabupaten Inhil," sebutnya.

Senada dengan itu Dandim 0314/Inhil Letkol Inf Imir Faisal mewakili Forkopimda yang mengikuti proses Tepuk Tepung Tawar merasa bahagia sekaligus bangga dapat disambut diterima sebagai bagian dari warga melayu di Inhil bersamaan dengan Kapolres, Kajari, Ketua Pengadilan Agama, dan Ketua Pengadilan Negeri.

"Amanah dan jabatan yang diberikan kepada kami mudah-mudahan kami diberikan kemudahan serta kelancaran dan keberkahan dalam ikut membangun Kabupaten Inhil. Untuk itu, kami juga memohon bimbingan dari para tokoh adat dan tokoh agama di Kabupaten Inhil ini," tukas Dandim.