Menu

Apakah Air Rebusan Daun Salam Bisa Menurunkan Kolesterol Tinggi?

Devi 3 Jan 2024, 17:03
Apakah Air Rebusan Daun Salam Bisa Menurunkan Kolesterol Tinggi?
Apakah Air Rebusan Daun Salam Bisa Menurunkan Kolesterol Tinggi?

RIAU24.COM -  Kolesterol tinggi merupakan salah satu faktor yang dapat memicu terjadinya sejumlah penyakit mematikan, mulai dari hipertensi, serangan jantung, hingga bahkan stroke. Selain dengan obat-obatan, ada sejumlah cara lain yang bisa membantu menurunkan kolesterol secara alami, salah satunya dengan meminum air rebusan daun salam.
Secara umum, kolesterol terbagi menjadi dua, yakni kolesterol 'baik' atau high-density lipoprotein (HDL) dan kolesterol 'jahat' atau low-density lipoprotein (LDL). Kolesterol HDL adalah jenis kolesterol yang dibutuhkan oleh tubuh untuk mencegah terjadinya penyumbatan pada pembuluh darah.

Sebaliknya, kolesterol LDL merupakan penyebab utama terjadinya penyumbatan di pembuluh darah, atau yang dikenal juga dengan sebutan aterosklerosis. Seseorang dikatakan mengidap kolesterol tinggi jika jumlah total kolesterol dan kadar kolesterol LDL dalam tubuhnya berada di atas batas normal, atau melebihi 200 miligram (mg)/desiliter (dL).

Selain dengan pengobatan medis, kolesterol tinggi juga dapat diatasi dengan menggunakan bahan-bahan alami, seperti air rebusan daun. Ada banyak jenis daun yang diyakini ampuh mengatasi kolesterol tinggi, salah satunya adalah daun salam. Tapi, apakah daun salam bisa menurunkan kolesterol tinggi?


Daun Salam untuk Menurunkan Kolesterol, Mitos atau Fakta?
Halaman: 12Lihat Semua