Menu

Antisipasi Puncak Arus Balik 2026, Polisi Gelar Patroli Jalan Kaki dan Pengaturan Lalu Lintas di Pelabuhan Tanjung Buton

Lina 5 Jan 2026, 13:56
Antisipasi Puncak Arus Balik 2026, Polisi Gelar Patroli Jalan Kaki dan Pengaturan Lalu Lintas di Pelabuhan Tanjung Buton
Antisipasi Puncak Arus Balik 2026, Polisi Gelar Patroli Jalan Kaki dan Pengaturan Lalu Lintas di Pelabuhan Tanjung Buton

RIAU24.COM - SIAK – Untuk memastikan keamanan dan kelancaran arus balik pasca libur Tahun Baru 2026, jajaran Polres Siak melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas, himbauan, serta patroli jalan kaki dalam rangka Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) pasca Operasi Lilin Lancang Kuning 2025.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Senin (5/1/2026) mulai pukul 10.00 WIB hingga selesai, oleh personel Pos Pelayanan Pelabuhan Tanjung Buton, Kampung Mengkapan, Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak.

Patroli menyasar area pelabuhan dan sekitarnya yang menjadi salah satu titik vital mobilitas masyarakat pada masa arus balik. Selain melakukan pengaturan arus kendaraan, petugas juga memberikan himbauan kamtibmas serta keselamatan berlalu lintas kepada para pengguna jalan dan penumpang pelabuhan.

Kapolres Siak AKBP Eka Ariandy Putra, S.H., S.I.K., M.Si. menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud komitmen Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, khususnya pada momentum arus balik pasca libur panjang.

“Kami ingin memastikan masyarakat yang kembali beraktivitas pasca libur Tahun Baru dapat merasa aman dan nyaman. Kehadiran personel di lapangan diharapkan mampu mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas maupun gangguan kamtibmas lainnya,” ujarnya.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Siak AKP A. Ramadhan, S.H., M.Si. menambahkan bahwa pengaturan lalu lintas dan patroli jalan kaki sangat efektif dalam meminimalisir potensi kemacetan dan pelanggaran di kawasan pelabuhan.

“Pelabuhan Tanjung Buton merupakan jalur strategis. Dengan pengaturan lalu lintas, patroli jalan kaki, serta himbauan langsung kepada masyarakat, kami berupaya menciptakan kamseltibcarlantas yang aman dan tertib,” jelasnya.

Kehadiran polisi di lapangan juga mendapat apresiasi dari masyarakat. Salah seorang warga Sungai Apit, Rudi (42), mengaku merasa lebih tenang dengan adanya patroli rutin tersebut.

“Kami merasa lebih aman. Polisi aktif mengatur lalu lintas dan mengingatkan pengendara. Semoga kegiatan seperti ini terus dilakukan, apalagi di tempat ramai seperti pelabuhan,” ungkapnya.

Melalui kegiatan KRYD ini, Polres Siak berharap situasi keamanan dan ketertiban lalu lintas di wilayah hukum Polres Siak tetap terjaga, serta masyarakat dapat menjalani aktivitas sehari-hari dengan aman dan lancar.(Lin)