Menu

Ini Beberapa Manfaat Berwudhu Sebelum Tidur

TIM BERKAS 34 15 Jan 2019, 13:37
Ilustrasi/int
Ilustrasi/int

RIAU24.COM -  Berwudhu adalah melakukan kegiatan yang membersihkan diri dari hadast kecil maupun besar. Ada berberapa manfaat yang didapat dengan berwudhu. Salah satunya adalah menjaga kebersihan dan kesehatan pada tubuh dengan membersihkan bagian-bagian tubuh tersebut.

Berwudhu tidak ada larangan untuk dilakukan kapan saja dan sebelum apa saja. Salah satunya adalah sebelum melakukan tidur.

Ada banyak manfaat dari berwudhu sebelum tidur, seperti yang dilansir dari konsultasisyariah.com,  diantaranya, orang itu tidur dalam kondisi suci, agar ketika kematian menjemputnya, dia berada dalam keadaan sempurna.

Beberapa hadist juga terdapat pelajaran agar kita selalu menyiapkan diri menghadapi kematian, dengan menyucikan hati dengan berwudhu sebelum tidur.

Karena kesucian hati lebih diutamakan dari pada kesucian badan, lebih ditekankan lagi untuk orang yang sedang berhadas, terutama orang junub, agar bisa kembali segar atau memicu untuk mandi. Sehingga dia bisa tidur suci dari semua hadas

Kemudian, diantara manfaat wudhu ini, untuk mengundang mimpi yang baik, dan dijauhkan dari permainan setan ketika tidur.(***)

Sambungan berita:  
Halaman: 12Lihat Semua