Menu

Warga Turki Kaget dan Aneh Dengan Budaya Indonesia Ini, Nomor Dua Bikin Malu

Riko 30 Jan 2019, 09:09
Pasangan suami istri, Isti dari Indonesia dengan Musab dari Turki (foto/youtube)
Pasangan suami istri, Isti dari Indonesia dengan Musab dari Turki (foto/youtube)

RIAU24.COM -  Rabu 30 Januari 2019, Indonesia memiliki banyak budaya khas dan bahasa daerah. Sehingga tak heran orang luar negeri terkadang merasa aneh atau shock pada budaya itu. 

Seperti yang dibuat seorang youtuber bernama Isti dari Tanjung Pinang, Kepulauan Riau (Kepri). Isti membuat video tentang kesan suaminya asal Turki yang bernama Musab saat menikah dengannya di Indonesia. 

Video itu dimuat pada kanal youtube @Isti ve Musab. Dengan judul "10 Budaya Indonesia yang Aneh Bagi Orang Turki" dan sudah ditonton lebih dari 250 ribu tayangan. 

Pada video itu Musab mengaku bahwa budaya atau kebiasaan orang Indonesia yang bikin kaget seperti ke WC tanpa pakai sendal. "Pertama, sendal di toilet tidak ada. Kami di Turki pakai toilet, karena menganggap kalau tidak pakai sendal masuk WC itu jorok," sebut Musab kepada istrinya, Isti. 

Kedua kebiasaan orang Indonesia yang sering memakai sarung untuk shalat. "Jadi Musab ini datang ke Tanjung Pinang pas hari Jumat. Setelah shalat di mesjid dia kaget karena banyak orang pakai sarung," sebut Isti. 

Lalu Musab menjelaskan bahwa kalau di Turki enggak ada pakai sarung. Karena sarung mirip dengan rok. Sehingga jika laki-laki di Turki pakai sarung akan "malu". 

Halaman: 12Lihat Semua